Connect with us

9info.co.id – Rangkaian  peringatan pekan Muharam 1444 Hijriyah  yang dioselenggarakan Badan Kontak Majelis Taklim BKMT Kecamatan Sungai Beduk , Kota Batam , sukses digelar, Sabtu – Minggu (6-7/8/2022) . Kegiatan utamanya ada lomba solawat Nabi Muhammad SAW, lomba pawai, dan santunan yatim piatu.

Acara ditaja dalam menyemarakkan pekan Muharam 1444 Hijriyah. Kali ini BKMT  bekerjasama dengan Persatuan  Majelis Taklim (Permata) Kelurahan se Kecamatan Sungai Beduk kota Batam menyelenggarakan berbagai acara tersebut.

Tema yang diusung kali ini adalah  tahun baru islam 1444 h sebagai momentum penguatan keimanan, memupuk persatuan dan kesatuan bangsa untuk membangun negeri.

Ketua BKMT kecamatan Sungai Beduk  Syarifah Normawati menjelaskan bahwa dari tahun ketahun pelaksanaan kegiatan ini diikuti oleh seluruh lapisan masyarakat se kecamatan Sungai Beduk yang terdiri dari empa kelurahan  Tanjungpiayu , Mukakuning, Duriangkang dan Mangsang.

“Acara yang diselenggarakan selama dua hari itu dimulai dengan lomba sholawat  ditampilkan secara beregu, para peserta jumlahnya  mencapai 39 tim menampilkan solawat nabi dengan lantunan suara indah,” kata Syarifah.

Di hari kedua dilanjutkan dengan lomba pawai , lomba pawai kali ini sangat menarik karena  selain diikuti oleh peserta sholawat  juga diikuti oleh warga lainnya yang menampilkan berbagai ornamen ornamen bernuansakan islami seperti miniatur al quran,  miniatur kabah dan berbagai rangkaian busana muslim serta berbagai jenis busana menarik.

Pemberian hadiah juara umum dilakukan oleh Wagub Kepri , Marlin Agustina bersama HM Rudi selaku Walikota Batam.

Dihari kedua dilanjutkan dengan lomba pawai . Lomba pawai kali ini sangat menarik karena  selain diikuti oleh peserta sholawat , juga diikuti oleh warga lainnya yang menampilkan berbagai ornamen ornamen bernuansakan islami seperti miniatur Al Quran , miniatur kabah dan berbagai rangkaian busana muslim serta berbagai jenis busana menarik.

Pelepasan peserta pawai dilakukan oleh Wakil Ketua DPRD Propinsi Kepri Tengku Afrizal Dachlan didampingi Muhammad Kamaludin ,selaku Wakil Ketua I DPRD Kota Batam, Camat Seibeduk Dwiki Septiawan dan Empat Lurah di Kecamatan Seibeduk .

Meski sempat dihadang hujan deras, namun tak menyurutkan peserta untuk menyelesaikan hingga finish yang jaraknya  lebih kurang 5 kilometer  .

Setelah melalui penilaian tertutup, akhirnya juri mengumumkan pemenang lomba solawat dan juga lomba pawai .

Ketua BKMT Kota Batam Marlin Agustina Rudi didampingi oleh Walikota Batam HM Rudi hadir di sela kesibukan menjalankan tugas.

Marlin Agustina yang juga Ketua Umum (ketum) DPD Lembaga Seni Qasidah Indonesia (LASQI) Kota Batam menyampaikan hadiah berupa piala bergilir LASQI Kota Batam kepada pemenang lomba sholawat yaitu dari Kelurahan Tanjungpiayu.  

Begitu juga dengan HM Rudi  berkesempatan memberikan hadiah piala bergilir untuk Lomba Pawai  

Muhammad Kamaludin mengapresiasi BKMT Kecamatan Seibeduk  atas keberhasilan mensukseskan rangkaian kegiatan pasca pandemi . “Kami berharap berharap kedepan kegiatan serupa lebih meriah dan bisa mengakomodir peserta lebih banyak ,” kata Muhammad Kamaludin. (lsm)

Continue Reading
Advertisement

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Batam

BP Batam Ikuti Survey Penilaian Integritas KPK RI

BP Batam Ikuti Survey Penilaian Integritas KPK RI

9Info.co.id | BATAM – Badan Pengusahaan (BP) Batam melalui Satuan Pemeriksan Intern menggelar sosialisasi Survei Penilaian Integritas (SPI) 2024. Sosialisasi ini diikuti Pejabat Eselon I, II, III dan IV BP Batam di Balairungsari, Batam Center, Rabu, (4/9/2024).

Direktur Monitoring Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI, Aida Ratna Zulaiha dalam sambutannya mengapresiasi keikutsertaan BP Batam dalam SPI 2024. Ia mengatakan SPI merupakan program yang diinisiasi oleh KPK sebagai bagian dari upaya nasional dalam menekan risiko korupsi dan meningkatkan integritas serta kualitas layanan publik.

“Outputnya adalah score atau nilai yang diikuti dengan rekomendasi perbaikan sistem pencegahan korupsi yang harus dilakukan organisasi publik baik di kementerian, lembaga maupun pemerintah daerah,” kata Ratna.

Lebih lanjut ia terangkan tujuan penting SPI adalah agar organisasi publik bisa meningkatkan kesadaran risiko korupsi dan mendorong perbaikan sistem anti korupsi.

Senada, Anggota Bidang Administrasi dan Keuangan BP Batam, Alexander Zulkarnain menyambut baik supervisi yang dilakukan bersama KPK. Menurutnya, pelaksanaan survei dilakukan secara obyektif sehingga bisa memetakan resiko korupsi dan rencana mitigasi bagi pihaknya.

“Rekomendasi-rekomendasi yang nantinya diberikan tentu akan sangat berguna, penting bagi kami untuk mengetahui tingkatan integritas di BP Batam,” ujar Alexander.

Oleh karenanya, ia mengajak bagi para responden baik dari internal maupun eksternal nantinya dapat menjawab dengan jujur dan terbuka untuk mendapatkan hasil yang optimal. Mengingat, responden dilakukan secara anonim sehingga dapat mengungkapkan perasaan dan pengetahuan yang pernah dialami.

“Mari bersama kita sukseskan pelaksanaan survei ini, SPI tidak hanya memberikan nilai tambah bagi BP Batam namun juga upaya memperbaiki integritas dan pemberantasan korupsi di negeri ini,” serunya dihadapan para peserta sosialisasi.

Sosialisasi SPI 2024 ini turut mengundang narasumber Tim KPK RI, Analis Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi, Timotius Hendrik Partohap. Adapun hasil SPI akan diumumkan secara nasional melalui kanal media sosial milik KPK dan website jaga.id. (*)

Continue Reading

Berita Lain