Connect with us

      

9info.co.id – Sebanyak 57 tim siap mengikuti pertandingan Turnamen Futsal DPD Tingkat II IPK Kota Batam. Kompetisi ini akan digelar mulai dari tanggal 19 Oktober hingga 30 Oktober 2022 di Sport Hill, Taras, Batam Centre dan final akan berlangsung di Sport Hall, Temenggung Abdul Jamal.

EO Penyelenggara, Dodi Cristian Simamora mengatakan, untuk kategori pelajar yang terdaftar untuk mengikuti turnamen futsal IPK Kota Batam sebanyak 37 tim. Sementara kategori umum diikuti sebanyak 25 tim.

 

“Kick off nanti, tanggal 19 Oktober akan dilakukan ketua IPK Kota Batam bang Budi Purba di lapangan Sport Hill, Taras, Batam Centre,” kata Dodi, Sabtu, 15 Oktober 2022 usai teknikal meeting di Hotel Ondos, Batam Centre. Dari hasil teknikal meeting, kategori pelajar sebanyak 32 tim dibagi dalam 8 grup dan masing-masing grup ada 4 tim. Sementara untuk kategori umum ada 25 tim dibagi dalam 6 grup dimana setiap grup ada 4 tim dan satu grup diisi 5 tim.

 

 

Turnamen bergengsi yang diadakan oleh IPK Kota Batam ini, akan berlangsung di dua tempat yang berbeda. Dimana untuk babak penyisihan kategori umum akan dilakukan di lapangan Sport Hill, Taras dan pelajar di Sport Hall, Temenggung Abdul Jamal.

“Pembukaan 19 Oktober di Sport Hill Taras untuk kategori umum. Dan apabila masuk 8 besar maka mereka akan bertanding di Sport Hall Temenggung Abdul Jamal,” ucapnya.

“Sementara untuk kategori Pelajar, tanding awal di lapangan Sport Hall Temenggung Abdul Jamal dan dimulai dari tanggal 28-30 Oktober 2022 dan sekaligus juga langsung final bersamaan kategori umum,” tambahnya.

 

Sampai saat ini, sambungnya, jadwal pertandingan dan juga hadiah yang diberikan belum ada perubahan. Total hadiah yang disiapkan panitia senilai Rp80 juta. “Hadiah yang kami berikan tidak ada perubahan, meskipun kategori umum hanya diisi 26 tim saja,” ujarnya.

 

Sementara Ketua DPD Tingkat II IPK Kota Batam, Budi Purba mengharapkan agar semua peserta menjaga sportivitas dalam permainan. Tunjukkan kemampuan atau skill permainan dari para peserta.

“Jaga sportivitas, jangan arogansi, tunjukkan saja skill para pemain. Saya harapkan juga semuanya lancar dan ini event pertama kami, kita harapkan bisa melahirkan pemain futsal terbaik untuk Batam,” singkat Budi. (lsm)

Continue Reading
Advertisement

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Batam

BP Batam : Transisi Pengelola RSBP Tidak Ganggu Kualitas Pelayanan Pasien

BP BATAM

9info.co.id | BATAM – BP Batam melalui Kepala Biro Humas Promosi dan Protokol, Ariastuty Sirait membantah kabar yang menyebutkan bahwa RSBP tidak lagi melayani pasien berstatus BPJS.

Pihaknya memastikan bahwa RSBP Batam akan tetap memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh pasien, termasuk pasien dengan status BPJS Kesehatan maupun Ketenagakerjaan.

“Kami sangat menyayangkan isu ini bisa berkembang. RSBP Batam sampai saat ini tetap bekerjasama dengan BPJS dan masih menjadi rumah sakit rujukan,” ujar Ariastuty, Jumat (7/2/2025).

Ia mengungkapkan bahwa pasien berstatus BPJS Kesehatan maupun Ketenagakerjaan masih mendominasi dari total keseluruhan kunjungan ke RSBP sepanjang tahun 2024.

Dengan rincian Poliklinik Rawat Jalan 76,35 persen; Rawat Inap 85,39 persen dan Instalasi Gawat Darurat (IGD) 76,75 persen.

“Setiap orang, tanpa terkecuali, berhak untuk memperoleh layanan medis yang memadai. Ini yang menjadi komitmen BP Batam. Jadi tidak benar adanya jika transisi pengelola RSBP mengganggu pelayanan,” tambahnya.

Ariastuty juga menerangkan bahwa BP Batam telah bekerjasama dengan Mayapada Healthcare dan Apollo Hospitals India untuk pengelolaan RSBP ke depannya.

Kerjasama ini pun tak terlepas dari keputusan pemerintah pusat sebagaimana yang tertuang dalam tertuang dalam Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 39 Tahun 2024 tentang Kawasan Ekonomi Khusus Pariwisata dan Kesehatan Internasional Batam dengan tujuan untuk mempercepat pembangunan ekonomi nasional, khususnya di wilayah Batam.

“Walaupun nantinya akan dioperasikan oleh Mayapada, tapi pelayanan tetap sama seperti sebelumnya. Sama halnya dengan bandara dan pelabuhan, kerja sama yang kami lakukan didasari dengan komitmen agar pelayanan untuk masyarakat semakin lebih baik,” jelas Ariastuty. (DN)

Continue Reading
Kolom Iklan

Berita Lain