9Info.co.id | BATAM- Sekretaris Daerah Kota Batam Jefridin Hamid M.Pd, mewakili Walikota Batam Muhammad Rudi secara resmi meresmikan program wifi gratis yang disediakan oleh PT Proxy Jaringan Nusantara (Proxinet) untuk fasilitas umum di seluruh kota Batam. Jumat (14/07/2023).
Dalam Peresmian ini, Jefridin menyampaikan langkah ini diharapkan dapat meningkatkan aksesibilitas internet bagi warga Batam dan mendukung perkembangan digital di kota Batam.
Acara peresmian Wifi gratis untuk 243 titik Fasum di Kota Batam ini , diadakan di Gedung Serbaguna Perumahan Taman Raya Tahap 3 Kelurahan Belian-Batam Kota.
Sekretaris Daerah Kota Batam Jefridin Hamid M.Pd, mewakili Walikota Batam Muhammad Rudi menekankan bahwa akses internet yang terjangkau dan mudah diakses adalah kebutuhan penting dalam era digital ini. Dengan adanya program wifi gratis ini, diharapkan masyarakat Batam dapat merasakan manfaatnya dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk pendidikan, ekonomi, dan hiburan.
Sekda Kota Batam Jefridin H.M,Pd Berfoto Bersama CEO PT.Proxi Jaringan Nusantara Ir.Anang Adhan.
Selain itu, Sekda Kota Batam ini juga mengingatkan masyarakat untuk tetap menjaga etika penggunaan internet dan tidak menyalahgunakan fasilitas yang disediakan. Ia berharap wifi gratis ini dapat dimanfaatkan secara bertanggung jawab untuk kepentingan pribadi maupun kegiatan produktif.
“Atas nama Pemerintah Kota Batam, Saya menyampaikan apresiasi atas Gagasan dan Kepeduluan CEO PT. Proxi Jaringan Nusantara (Proxinet) Ir.Anang Adhan yang telah memfasilitasi dan membantu pemerintah kota Batam dalam hal pemberian WiFi Gratis untuk Fasum yang ada di Kota Batam,” Jelas Jefridin.
Sekretaris Daerah kota Batam Jefridin H. M,Pd. Mewakili Walikota Batam HM Rudi Meresmikan Wifi Gratis untuk Fasilitas Umum dari Proxinet
Sementara itu, CEO PT Proxi Jaringan Nusantara Ir.Anang Adhan menyampaikan bahwa program wifi gratis ini merupakan salah satu inisiatif untuk mewujudkan visi Batam sebagai kota smart dan berkelanjutan. Dengan ketersediaan internet gratis di fasilitas umum seperti taman, lapangan, dan tempat-tempat publik lainnya, diharapkan masyarakat dapat lebih mudah mengakses informasi, berkomunikasi, dan memanfaatkan layanan digital secara efektif.
CEO PT. Proxi Jaringan Nusantara – Ir.Anang Adhan
Ir.Anang Adhan menambahkan, PT Proxi Jaringan Nusantara merupakan perusahaan teknologi yang bergerak di bidang konektivitas dan jaringan. Dan pada hari ini telah bekerja sama dengan Pemerintah Kota Batam untuk melaksanakan proyek pemberian WiFi gratis untuk Fasum di kota Batam. Bahkan dalam kerja sama tersebut, PT Proxinet bertanggung jawab atas instalasi infrastruktur jaringan dan pemeliharaan yang diperlukan untuk menjalankan program wifi gratis ini.
“Dalam menjalankan Bisnisnya, PT Proxi Jaringan Nusantara selalu berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas dan jangkauan jaringan wifi, sehingga dapat memberikan layanan yang lebih baik kepada masyarakat Batam,” Tegas Anang Adhan.
Dengan diresmikannya program wifi gratis ini, diharapkan mampu memberikan langkah nyata dalam mendorong kemajuan digital di kota Batam. Program ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi daerah lain dalam membangun infrastruktur teknologi yang inklusif dan memperkuat konektivitas bagi masyarakat. (Mat).
Paparkan Program Prioritas Wako dan Wawako Batam, Jefridin Minta Lurah Data Jumlah Lansia di Kecamatan Bulang
9info.co.id | BATAM – Wali Kota Batam, Amsakar Ahmad diwakili Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, M.Pd. meminta Lurah di Kecamatan Bulang untuk mendata jumlah Lansia. Pemerintah Kota Batam menurutnya akan memberikan insentif kepada Lansia yang ada di Kota Batam.
Hal tersebut disampaikannya saat melaksanakan kegiatan Safari Ramadhan Tingkat Kota Batam di malam ke-19 Ramadhan di Masjid Nurul Falah Pulau Temoyong Kelurahan Temoyong Kecamatan Bulang, Selasa (18/03/2025).
“Pemberian insentif untuk Lansia ini anggarannya sudah disiapkan. Lurah berkolaborasi dengan Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat agar mendata Lansia yang ada di wilayahnya,” ujarnya.
Dijelaskannya pemberian insentif ini merupakan salah satu program prioritas Wali Kota dan Wakil Wali Kota Batam. Pemberian insentif ini menurutnya akan diatur dalam Peraturan Wali Kota Batam.
“Saat ini Perwako tengah disusun oleh Bagian Hukum Setidaknya Batam bersama dengan Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat Kota Batam. Setelah Perwako rampung dan data Lansia terkumpul maka insentif dapat diberikan kepada Lansia yang memenuhi kategori,” ujarnya.
Program peningkatan kesejahteraan masyarakat lainnya yakni pemberian asuransi jaminan ketenagakerjaan kepada nelayan, ojek online, penambang pancung. Pemberian insentif dan asuransi ini menurutnya selain karena kebijakan kepala daerah juga tergantung dengan Pendapatan Asli Daerah (PAD).
“Mari sama-sama kita menjaga Batam aman, nyaman dan kondusif. Jika situasi ini terjaga dengan baik maka orang akan datang ke Batam, investor akan menanamkan investasinya. Tentu akan berdampak pada kesejahteraan masyarakat. Untuk itu mari terus dukung pembangunan di Kota Batam,” pungkasnya.
Kegiatan Safari Ramadhan sore itu diawali dengan buka jasa bersama dan salat tarawih. Dilanjutkan dengan penyerahan bantuan untuk pembangunan masjid dari Pemerintah Kota Batam. Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Batam juga menyerahkan bantuan untuk imam dan marbot masjid.(DN)